Bola.net - AC Milan harus berjuang hingga titik darah penghabisan hanya untuk meraih kemenangan atas Rio Ave dalam babak play-off kualifikasi Liga Europa, Jumat (2/10/2020). Rossoneri benar-benar melewati drama adu penalti yang sesungguhnya.
Advertisement
Awalnya, Milan sempat unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak Alexis Saelemaekers di menit ke-51. Namun skor berubah menjadi imbang setelah gawang mereka dijebol Francisco Geraldes pada menit ke-72.
Kedudukan imbang bertahan sampai babak kedua berakhir. Alhasil, pertandingan berlanjut ke babak perpanjang waktu. Rio Ave kemudian berhasil mencetak gol pada menit ke-91 melalui pemain pengganti, Gelson.
Kemenangan nampak akan menjadi milik klub asal Portugal tersebut. Namun pada menit-menit akhir babak kedua extra time, Milan malah diberikan hadiah penalti oleh wasit. Hakan Calhanoglu sukses melaksanakan tugasnya sebagai eksekutor dan membuat skor imbang 2-2.
Pertarungan sengit terjadi dalam babak adu penalti. Milan dan Rio Ave saling berbalas gol dan sama-sama gagal di beberapa kesempatan. Pada akhirnya, Milan berhasil memenangkan pertandingan setelah penendang penalti ke-12 Rio Ave, Aderlan Santos, gagal melaksanakan tugasnya.
Penalti yang berlangsung panjang dan berbelit-belit ini kemudian memicu reaksi dari warganet di media sosial Twitter. Berikut rangkumannya.