Striker Singapura Bakal Jadi Rekan Setim Marselino Ferdinan di KMSK Deinze
Ari Prayoga | 2 Februari 2023, 11:35
Bola.net - Marselino Ferdinan akan segera memulai petualangannya di Eropa. Wonderkid 18 tahun telah resmi bergabung dengan klub Belgia, KMSK Deinze.
Advertisement
Gelandang kelahiran Jakarta tersebut direkrut KMSK Deinze dari Persebaya Surabaya pada deadline day bursa transfer musim dingin 2023. Dia dikontrak selama 1,5 musim hingga 30 Juni 2024.
Yang menarik, KMSK Deinze memiliki pemain lain yang berasal dari Asia Tenggara seperti Marselino Ferdinan. Sosok tersebut adalah Ilhan Fandi.
Ilhan Fandi, 20 tahun merupakan putra dari legenda sepak bola Singapura, Fandi Ahmad. Saat ini, sosok Ilhan sudah tembus skuad senior Timnas Singapura.
Advertisement
Baru Gabung
Seperti Marselino Ferdinan, Ilhan Fandi juga baru gabung KMSK Deinze. Dia sejatinya sudah teken kontrak sejak 12 Desember 2022.
Namun KMSK Deinze mengizinkan Ilhan Fandi untuk terlebih dahulu memperkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2022.
Tentu saja keberadana Ilhan Fandi sedikit mempermudah proses adaptasi Marselino Ferdinan. Karena setidaknya dua pemain ini memiliki kultur yang identik karena sama-sama berasal dari Asia Tenggara.
Pesan Perpisahan
Melalui Instagram klub, Persebaya menulis pesan perpisahan dengan kolase foto-foto Marselino Ferdinan selama di Persebaya.
"Marselino Ferdinan resmi memulai kariernya di benua Eropa. Wonderkid Persebaya itu akan bergabung dengan klub asal Belgia, KMSK Deinze. Marsel dikontrak selama 1,5 musim di sana," bunyi pernyataan Persebaya Surabaya.
Advertisement
Dukungan
Kalimat dukungan pun diungkapkan oleh Persebaya agar Marselino Ferdinan benar-benar menggapai mimpi di Eropa dan tidak terlalu cepat pulang lagi ke Indonesia, meski Persebaya Surabaya akan selalu menjadi rumah baginya.
"Betah-betah di Eropa Marsel. Dapatkan ilmu dan pengalaman sebanyak-banyaknya. Gapai mimpimu di tanahnya sepak bola. Doa seluruh bonek bonita besamamu," bunyi pernyataan itu.
"Jangan cepat kembali, tapi saat kembali pastikan dirimu telah kenyang pengalaman dan siap membaginya dengan keluarga besar Persebaya yang akan selalu menjadi rumahmu," lanjut pernyataan Persebaya Surabaya.
KMSK Deinze merupakan klub sepak bola Belgia yang berlaga di Belgian First Division B, atau kasta kedua kompetisi sepak bola Belgia secara keseluruhan.
Disadur dari: Bola.com (Hendry Wibowo) 1 Februari 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengenal KMSK Deinze, Klub Baru Marselino Ferdinan di Liga Belgia
Tim Nasional 2 Februari 2023, 02:16 -
Bukan KAA Gent, Marselino Ferdinan Akhirnya Resmi Gabung KMSK Deinze
Tim Nasional 1 Februari 2023, 21:38
LATEST UPDATE
-
Serius Nih? Tantang Timnas Indonesia, Burundi Cuma Bawa 5 Bek!
Tim Nasional 22 Maret 2023, 20:55 -
Jadwal dan Hasil Lengkap Swiss Open 2023 Hari Ini, Rabu 22 Maret 2023
Bulu Tangkis 22 Maret 2023, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Terancam Dipecat, 5 Pelatih Calon Pengganti Antonio Conte di Tottenham
Editorial 22 Maret 2023, 04:12
KOMENTAR