Shin Tae-yong Tetap Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-23, Tangani Tiga Tim Sekaligus
Gia Yuda Pradana | 18 Juni 2022, 12:39
Bola.net - PSSI memutuskan bahwa pelatih Shin Tae-yong akan tetap menangani tiga level usia Timnas Indonesia sekaligus. Itu meliputi U-19, U-23, dan senior.
Advertisement
Keputusan itu diambil setelah Mochamad Iriawan, selaku Ketua Umum (Ketum), berdiskusi dengan Komite Eksekutif (Exco) PSSI dan Shin Tae-yong usai kembali dari Kuwait.
Awalnya, PSSI ingin agar pelatih asal Korea Selatan itu fokus bersama Timnas Indonesia U-19 yang akan bermain di Piala Dunia U-20 2023, lalu dengan tim senior yang bakal tampil di Piala Asia 2023.
‘’Ternyata Shin Tae-yong tetap menyanggupi untuk memegang tiga tim. Alasanya untuk kesinambungan di semua level kelompok umur," ujar Mochamad Iriawan, disadur dari laman PSSI, Sabtu (18/6/2022).
"Kami lalu diskusikan dengan Exco PSSI soal alasan yang bersangkutan. Akhirnya saya memutuskan Shin Tae-yong tetap menangani tim U-19, U-23, dan senior,” katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Advertisement
Komentar Shin Tae-yong
Sementara itu, Shin Tae-yong mengaku tak masalah harus memegang tiga level usia Timnas Indonesia sekaligus. Meski diakuinya kadang ia merasa kelelahan.
"Sampai saat ini, tidak ada masalah. Dengan begitu, saya bisa lebih mendalami sepakbola Indonesia," ucap Shin Tae Yong.
"Saya memang merasa lelah, tapi bagus ya, mulai dari U-19, U-23, dan senior. Sistem seperti ini harus dikembangkan lebih. Walaupun capek, harus benahi," imbuh pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jadwal Timnas Indonesia di Sisa Tahun 2022 setelah Lolos Piala Asia 2023
- Kenapa Iwan Bule Akhirnya Memutuskan STY Tetap Tangani Timnas Indonesia Senior, U-23, dan U-19?
- Di Balik Lolosnya 4 Wakil Asia Tenggara ke Piala Asia 2023, Termasuk Indonesia, Ada Jasa Pelatih Vie
- Teken Kontrak Baru, Ini Target Elkan Baggott di Ipswich Town
- Selamat! Setelah Antar Timnas Indonesia Piala Asia, Dimas Drajad Dikaruniai Anak Pertama
- Lolos ke Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Diguyur Bonus Miliah Rupiah!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Casemiro ke Man United, Gak Takut Flop Seperti Varane?
Liga Inggris 19 Agustus 2022, 06:30 -
Alaba vs Lewandowski, Rivalitas Free-kick Baru Liga Spanyol!
Liga Spanyol 19 Agustus 2022, 06:00 -
Chelsea Ramaikan Perburuan Yeremi Pino
Liga Inggris 19 Agustus 2022, 06:00 -
Barcelona Coba Tikung MU untuk Transfer Thomas Meunier
Liga Spanyol 19 Agustus 2022, 05:40 -
Gantikan Sterling dan Jesus, Julian Alvarez si Serbabisa!
Liga Inggris 19 Agustus 2022, 05:30 -
Asosiasi Pesepakbola Profesional Denmark: Barcelona Jangan Bully Martin Braithwaite!
Liga Spanyol 19 Agustus 2022, 05:27 -
Kabar Baik Arsenal! Ada Klub yang Berminat Pada Nicolas Pepe
Liga Inggris 19 Agustus 2022, 05:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Direkrut Chelsea dari Inter Milan Sebelum Cesare Casadei
Editorial 18 Agustus 2022, 16:26 -
5 Pemain dengan Jumlah Gol Terbanyak untuk Satu Klub: Messi Teratas
Editorial 18 Agustus 2022, 15:51 -
5 Mantan Bintang Premier League yang Pernah Mengadu Nasib di Indonesia
Editorial 18 Agustus 2022, 15:06 -
5 Pemain U-21 Termahal Pada Bursa Transfer Musim Panas 2022
Editorial 18 Agustus 2022, 13:06 -
4 Pemain Asia yang Berkiprah di Premier League 2022/2023
Editorial 18 Agustus 2022, 12:53
KOMENTAR