Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, memanggil delapan pemain baru ke pemusatan latihan (TC) virtual timnya pada 5-15 November 2020. Satu di antaranya yaitu Rendy Juliansyah, yang sempat jadi andalan U-16 dan U-19.
Sementara tujuh pemain fresh lainnya yaitu Salman Alfarid, Fajar Fathur Rahman, Risky Sudirman, Titan Agung Bagus, Kakang Rudianto, Alfrianto Nico, dan Genta Alparedo. Delapan nama tersebut sebelumnya tak diikutsertakan Shin Tae-yong dalam TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia.
Rendy, Salman, Fajar, dan Risky merupakan wajah lama Timnas Indonesia U-19. Sementara Titan, Kakang, Alfrianto, dan Genta baru pertama kali dipanggil ke Timnas Indonesia U-19.
"Pada pemanggilan ini, hampir seluruh pemain yang mengikuti pemusatan latihan di Kroasia kembali dipanggil oleh Shin Tae-yong. Selain itu, ada juga nama baru dan pemain yang kembali masuk ke Timnas Indonesia U-19," tulis keterangan PSSI.
Sementara itu, ada tiga alumnus TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia yang tak dipanggil Shin Tae-yong. Mereka adalah Witan Sulaeman, Elkan Baggott, dan Ahmad Rusadi.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.