Hasil Real Betis vs Barcelona: Skor 1-2
Ari Prayoga | 2 Februari 2023, 04:59
Bola.net - Barcelona sukses membungkam Real Betis dengan skor 2-1 dalam laga tunda pekan ke-17 La Liga 2022/2023 yang digelar di Estadio Benito Villamarin, Kamis (2/2/2023) dini hari WIB.
Advertisement
Tiga gol dalam laga ini seluruhnya tercipta di babak kedua. Barcelona unggul lewat gol Raphinha dan Robert Lewandowski, sedangkan Betis sempat memperkecil skor berkat gol bunuh diri Jules Kounde.
Berkat hasil ini, Barcelona pun semakin kokoh bertengger di puncak klasemen dengan poin 50, unggul delapan angka dari Real Madrid. Sementara itu, Betis menempati peringkat enam dengan poin 31.
Advertisement
Babak Pertama
Barcelona mendominasi jalannya permainan di awal babak pertama. Meski demikian, Betis punya peluang emas untuk membuka keunggulan lewat aksi Luiz Henrique yang sayang masih belum berbuah gol.
Barcelona terus berupaya membongkar pertahanan Betis. Peluang pun didapat Pedri pada menit ke-37. Namun, tembakannya masih bisa dimentahkan Rui Silva.
Tak ada gol yang tercipta di sepanjang babak pertama. Skor imbang tanpa gol pun menjadi hasil sementara laga ini memasuki jeda turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Barcelona mempertahankan tempo permainan mereka. Hasilnya, tim tamu sukses memecah kebuntuan lewat gol Raphinha pada menit ke-65.
Barcelona semakin berada di atas angin setelah Lewandowski berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-80 memanfaatkan sebuah kemelut lewat skema sepak pojok.
Enam menit berselang, Betis berhasil memperkecil ketinggalan setelah crossing Youssouf Sabaly coba dihalau Kounde, tetapi bola justru masuk ke gawang timnya sendiri.
Betis pun mencoba sekuat tenaga untuk menyamakan skor di sisa waktu, sayang upaya mereka tak membuahkan hasil. Bahkan, William Carvalho yang sudah duduk di bangku cadangan diganjar kartu merah di penghujung laga.
Skor 2-1 untuk kemenangan Barca pun menjadi hasil akhir laga ini.
Advertisement
Susunan Pemain
Real Betis: Rui Silva; Aitor Ruibal (Youssouf Sabaly 78'), German Pezzella, Luiz Felipe, Abner Vinicius; William Carvalho (Andres Guardado 62'), Guido Rodriguez; Luiz Henrique (Rodri 77'), Nabil Fekir (Juanmi 63'), Sergio Canales; Borja Iglesias (Willian Jose 77').
Pelatih: Manuel Pellegrini.
Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Jules Kounde, Andreas Christensen, Ronald Araujo, Alejandro Balde; Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Pedri (Franck Kessie 90'); Raphinha (Ansu Fati 80'), Robert Lewandowski, Gavi (Ferran Torres 84').
Pelatih: Xavi.
Klasemen La Liga 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Manchester United vs Nottingham Forest: Skor 2-0
Liga Inggris 2 Februari 2023, 04:58 -
Hasil Inter Milan vs Atalanta: Skor 1-0
Liga Italia 1 Februari 2023, 04:55 -
Hasil BRI Liga 1 2022/23 PSIS Semarang vs Persib Bandung: Skor 1-3
Bola Indonesia 31 Januari 2023, 18:24 -
Hasil BRI Liga 1 2022/23 PSM Makassar vs RANS Nusantara FC: Skor 3-1
Bola Indonesia 30 Januari 2023, 17:47
LATEST UPDATE
-
Skrtel Ternyata Ikut Senang Liverpool Angkut Konate: Bagus Banget!
Liga Inggris 28 Maret 2023, 07:44 -
Hasil Lengkap Kualifikasi Euro 2024: Belanda Bangkit, Prancis Menang Tipis
Piala Eropa 28 Maret 2023, 05:45 -
Man of the match Republik Irlandia vs Prancis: Benjamin Pavard
Piala Eropa 28 Maret 2023, 05:30 -
Memulangkan Lionel Messi ke Barcelona: 7 Sosok Penting Ikut Terlibat
Liga Spanyol 28 Maret 2023, 04:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pelatih yang Menghamburkan Uang Paling Banyak di Bursa Transfer
Editorial 28 Maret 2023, 06:54 -
7 Pemain yang Gagal Bersinar usai Cabut dari MU, Pogba Cedera Terus
Editorial 27 Maret 2023, 10:54 -
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2022/2023
Editorial 27 Maret 2023, 07:24
KOMENTAR