Data dan Fakta Euro 2020: Belgia vs Portugal
Gia Yuda Pradana | 26 Juni 2021, 21:58
Bola.net - Timnas Belgia akan berhadapan dengan juara bertahan Timnas Portugal di babak 16 besar Euro 2020, Senin (28/6/2021). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di La Cartuja, Seville ini.
Advertisement
Dua pertemuan terakhir Belgia dan Portugal semuanya tersaji dalam laga-laga uji coba. Pada Maret 2016, Belgia kalah 1-2 dari Portugal di Leiria. Nani dan Cristiano Ronaldo membawa Portugal unggul 2-0, kemudian Romelu Lukaku menipiskan selisih skor untuk Belgia. Setelah itu, pada Juni 2018, Belgia dan Portugal bermain imbang 0-0 di Brussels.
Ini akan menjadi pertemuan pertama Belgia dan Portugal di putaran final Piala Eropa. Sebelumnya, mereka sudah bertemu 6 kali di babak kualifikasi, dan terkini di Kualifikasi Euro 2008. Cristiano Ronaldo mencetak 2 gol dalam kemenangan 4-0 Portugal di Lisbon, kemudian sundulan Helder Postiga memastikan kemenangan 2-1 Portugal di Brussels.
Portugal tak terkalahkan dalam 5 pertemuan terakhir dengan Belgia, menang 3 kali (M3 S2 K0).
Dalam 18 pertemuan dengan Portugal sejauh ini, Belgia menang 5 kali, seri 7 kali, dan kalah 6 kali (M5 S7 K6, gol 22-21).
Pemenang dari pertandingan Belgia vs Portugal di babak 16 besar Euro 2020 ini akan ditunggu Italia atau Austria di perempat final.
Advertisement
STATISTIK BELGIA
Belgia lolos sebagai juara Grup B. Belgia memenangi ketiga pertandingan mereka, mencetak total 7 gol dan hanya 1 kali kebobolan. Belgia mengalahkan Rusia 3-0, Denmark 2-1, dan Finlandia 2-0.
Dari 7 gol Belgia di Grup B, 6 gol dicetak oleh Romelu Lukaku (3), Kevin De Bruyne, Thomas Meunier, dan Thorgan Hazard, sedangkan 1 gol lainnya didapatkan lewat bunuh diri pemain Finlandia.
Belgia masih sempurna di Euro 2020 dengan 13 kemenangan dari 13 pertandingan sejak babak kualifikasi, mencetak 47 gol dan cuma kebobolan 4 gol.
Belgia memenangi 22 dari 26 laga terakhirnya (M22 S3 K1). Dalam 26 laga itu, Belgia cuma kalah 1 kali, yakni 1-2 kontra Inggris di Wembley di ajang UEFA Nations League pada 11 Oktober 2020.
Belgia tak terkalahkan dalam 12 laga terakhirnya, menang 10 kali (M10 S2 K0).
Belgia cuma mencatatkan 5 clean sheet dalam 15 laga terakhirnya.
Belgia sebelum ini baru pernah 1 kali bermain di Seville, yakni ketika imbang 1-1 melawan Timnas Spanyol di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan di Kualifikasi Euro 1996.
Rekor keseluruhan Belgia di tanah Spanyol adalah M3 S4 K8.
STATISTIK PORTUGAL
Portugal finis sebagai peringkat tiga Grup F di bawah Prancis dan Jerman. Portugal lolos sebagai satu dari empat peringkat tiga terbaik.
Di Grup F, Portugal menang 3-0 atas Hungaria, kalah 2-4 dari Jerman, dan imbang 2-2 dengan Prancis.
Dari 7 gol Portugal di Grup F, 5 gol dicetak oleh sang kapten Cristiano Ronaldo. Sementara itu, 2 gol lainnya disumbangkan oleh Diogo Jota dan Raphael Guerreiro.
Portugal juga telah mencetak 2 gol bunuh diri di Euro 2020, yakni oleh Ruben Dias dan Raphael Guerreiro ketika kalah 2-4 dari Jerman.
Portugal cuma kalah 2 kali dalam 25 laga terakhirnya di Euro, termasuk kualifikasi (M16 S7 K2).
Portugal cuma kalah 1 kali dalam 9 laga terakhirnya (M5 S3 K1).
Portugal selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga terakhirnya.
Portugal cuma mencatatkan 4 clean sheet dalam 10 laga terakhirnya.
Portugal menang 11 kali dan cuma kalah 2 kali dalam 18 laga terakhirnya (M11 S5 K2).
Portugal sudah pernah 2 kali bermain di Sevilla, dan 2 kali kalah melawan Timnas Spanyol, yakni 0-3 di Campo de la Reina Victoria pada 1923 dan 0-5 di Estadio de la Exposicion pada 1929. Laga kontra Belgia ini akan menjadi laga pertama Portugal di Estadio La Cartuja.
Sumber: UEFA.com
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Portugal Jumpa Belgia, Netizen: Baru Juga Lolos dari Grup Neraka...
- 3 Kata untuk Timnas Portugal dari Fernando Santos: Kuat, Konsisten, Semangat
- Belgia vs Portugal, Cristiano Ronaldo dkk Rugi 48 Jam!
- Belgia vs Portugal di 16 Besar Euro 2020: Ada Bruno vs De Bruyne, Lukaku vs Ronaldo!
- Man of the Match Euro 2020 Portugal vs Prancis: Cristiano Ronaldo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Euro: Belgia vs Portugal 28 Juni 2021
Piala Eropa 26 Juni 2021, 21:37 -
Data dan Fakta Euro 2020: Belanda vs Republik Ceko
Piala Eropa 26 Juni 2021, 20:33 -
Sudah Harga Mati, Inggris Butuh Harry Kane Jika Mau Juara Euro!
Piala Eropa 26 Juni 2021, 05:40 -
Plus-minus Jack Grealish, Harus Jadi Starter Lawan Jerman!
Piala Eropa 26 Juni 2021, 05:20
LATEST UPDATE
-
Resmi, Barcelona Perpanjang Kontrak Marcos Alonso
Liga Spanyol 27 Januari 2023, 22:55 -
Javier Roca Sebut Arema FC Kehilangan Roh Permainan
Bola Indonesia 27 Januari 2023, 22:05 -
Jamu Reading, Erik Ten Hag Bakal Turunkan Skuat Manchester United yang 'Kuat'
Liga Inggris 27 Januari 2023, 22:03 -
Kabar Baik! Jadon Sancho Berpotensi Comeback di Laga MU vs Reading
Liga Inggris 27 Januari 2023, 21:14 -
Timnas Indonesia U-20 Akan Lahap Banyak Uji Coba Sebelum Piala Asia U-20 2023
Tim Nasional 27 Januari 2023, 20:48 -
Pemain Indonesia Ada yang Bermimpi Bermain di Juventus? Dengarkan Tips Edgar Davids
Liga Italia 27 Januari 2023, 20:46
LATEST EDITORIAL
-
Tak Senang dengan Guardiola, 5 Pemain Man City Ini Bisa Hengkang di Akhir Musim
Editorial 27 Januari 2023, 18:48 -
Juventus Belum Ada Apa-Apanya, 5 Klub Ini Mendapat Hukuman Pengurangan Poin Terbesar
Editorial 27 Januari 2023, 17:16 -
5 Pemain yang Direkrut Arsenal dari Klub Serie A Sebelum Jakub Kiwior
Editorial 27 Januari 2023, 15:23 -
Ultah ke-60, Ini Momen Terbaik dalam Karier Jose Mourinho
Editorial 27 Januari 2023, 12:58 -
Termasuk Phil Jones, 5 Pemain Manchester United yang Paling Flop
Editorial 27 Januari 2023, 06:18
KOMENTAR