Piala Dunia 2018: Mengingat Lagi Empat Gol yang Dicetak Cristiano Ronaldo
Serafin Unus Pasi | 9 September 2022, 18:43
Bola.net - Pada gelaran Piala Dunia 2018, Portugal kembali lolos untuk tampil di ajang tertinggi dunia ini. Tim asuhan Fernando Santos sangat mengandalkan performa megabintangnya, Cristiano Ronaldo untuk kembali berprestasi seperti di ajang Piala Eropa 2016.
Advertisement
Di ajang itu Selecao berhasil menjadi kampiun usai menundukkan Prancis di final dengan skor 1-0. Tentunya, berangkat hasil tersebut publik Portugal begitu berharap negaranya akan berbicara banyak di Piala Dunia 2018.
Tergabung di Grup B bersama Spanyol, Maroko, dan Iran, Portugal mengakhiri perjalanan mereka di fase grup dengan menempati posisi runner up. Sayangnya, Selecao langkahnya harus terhenti di tangan Uruguay dengan skor 1-2 pada babak 16 besar.
Di Turnamen yang diselenggarakan di Rusia ini sang kapten, Cristiano Ronaldo menorehkan beberapa pencapaian dan performa yang gemilang. Apalagi, di matchday pertama melawan Spanyol, striker yang kini berusia 37 tahun langsung membuat gempar.
Advertisement
Hat-trick Melawan Spanyol
Ronaldo memang menjadi bintang di laga ini. Berlaga di Olimpiysky Stadion Fisht, pemain yang mempunyai sapaan CR7 itu mencetak tiga gol. Adapun, laga ini sejatinya berlangsung ketat. Sebab, aksi saling kejar gol tercipta hingga enam gol.
Gol pertama ia cetak lewat tendangan penalti usai bek Spanyol, Nacho Fernandez melanggarnya di kotak penalti. Jelang berakhirnya babak pertama, eks Real Madrid dan Juventus ini kembali membikin Portugal unggul. Bermula dari sepakan mendatar, gol kedua tercipta.
Kemudian Spanyol kembali memimpin lewat gol yang dilesakkan oleh Nacho. Tapi, saat sepertinya laga akan berkesudahan dengan kemenangan Spanyol, Ronaldo menjadi pembeda. Mendapat hadiah bola mati, pemain yang kini membela Manchester United itu mencetak gol via sepakan bebas dan memaksa laga berakhir imbang.
Mencetak Gol Satu-satunya Melawan Maroko
Gol tunggal Cristiano Ronaldo sekaligus menyingkirkan Maroko dari Piala Dunia 2018. Ronaldo mencetak gol keempatnya di Piala Dunia 2018 sekaligus menempatkannya di daftar top skor sementara Piala Dunia 2018.
Gol bermula saat Ronaldo menerima umpan sepak pojok. Dengan sundulan kepalanya, Ronaldo menjebol gawang Maroko. Gol Ronaldo ini melengkapi cara ia mencetak gol di Piala Dunia kali ini. Dalam dua kali laga di Piala Dunia ini, ia sudah mencetak gol melalui kaki kanan, kiri, penalti, dan kepala.
Kemudian, dua gol dari kaki kanan terjadi saat laga kontra Spanyol, melalui tendangan bebas dan penalti. Satu gol lagi dari kaki kiri saat menjebol gawang De Gea yang blunder.
Advertisement
Menyamai Pencapaian Bastian Schweinsteiger
Cristiano Ronaldo tercatat sudah tampil di empat Piala Dunia, empat Piala Eropa, dan satu kali Piala Konfederasi. Berkat penampilan di ajang-ajang tersebut, Ronaldo menyamai pencapaian legenda timnas Jerman, Bastian Schweinsteiger.
Gelandang legendaris Der Panzer itu memiliki jumlah penampilan terbanyak di Piala Dunia dan Piala Eropa jika digabungkan. Mereka sama-sama tampil dalam 38 laga.
Sejak debut pada tahun 2003, Ronaldo telah mencetak 117 gol dan menjadi top skorer sepanjang masa timnas Portugal.
(Bola.net/Yoga Radyan)
Baca Juga:
- Piala Dunia 2006: Panggung Striker Muda Jerman, Lukas Podolski
- Luiz Felipe Scolari, Otak di Balik Keberhasilan Brasil Jadi Juara Piala Dunia 2002
- Romantisme Guus Hiddink dan Korea Selatan: Tembus Semifinal Piala Dunia 2002, Namanya Diabadikan Jad
- Theo Walcott, Perjudian Besar Timnas Inggris di Piala Dunia 2006
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, 10-13 September 2022
Liga Inggris 9 September 2022, 14:41 -
4 Penyebab Manchester United Tumbang di Tangan Real Sociedad
Liga Eropa UEFA 9 September 2022, 12:58 -
Sudah Tujuh Pertandingan, Cristiano Ronaldo Belum Cetak Gol untuk Manchester United
Liga Eropa UEFA 9 September 2022, 12:47 -
4 Bintang Top yang Belum Cetak Gol Hingga Pekan ke-6 Premier League: Ada Ronaldo!
Liga Inggris 9 September 2022, 12:30
LATEST UPDATE
-
Didominasi Penggawa PSG, 5 Pemain Terbaik Ligue 1 2022/2023
Liga Eropa Lain 4 Februari 2023, 07:00 -
Angin Sejuk untuk Liverpool, Kondisi Van Dijk dan Jota Makin Membaik
Liga Inggris 4 Februari 2023, 06:59 -
Cari Pengganti Benzema, Real Madrid Bidik Bintang Muda Dortmund
Bundesliga 4 Februari 2023, 06:46 -
Sikat Aja! Liverpool Didukung untuk Angkut Kante dari Chelsea
Liga Inggris 4 Februari 2023, 06:32 -
Jadwal Lengkap Piala Dunia Antarklub 2022, 2-12 Februari 2023
Bola Dunia Lainnya 4 Februari 2023, 06:22 -
Jadwal Lengkap La Liga 2022/2023
Liga Spanyol 4 Februari 2023, 06:20 -
Angin Sejuk untuk AC Milan, Rafael Leao Ingin Bertahan di San Siro
Liga Italia 4 Februari 2023, 06:16 -
Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
Liga Italia 4 Februari 2023, 06:15 -
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia 2022/2023
Liga Italia 4 Februari 2023, 06:13
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain yang Sukses Meraih Trofi Setelah Tinggalkan Manchester United
Editorial 3 Februari 2023, 15:43 -
5 Pemain yang Direkrut Chelsea dari Benfica, Bukan Cuma Enzo Fernandez
Editorial 3 Februari 2023, 14:37 -
5 Pemain Yang Batal Pindah Karena Masalah Dokumen, Termasuk Hakim Ziyech
Editorial 3 Februari 2023, 12:48 -
Para Pemecah Rekor Transfer Klub Big Six EPL, Enzo Fernandez Terbaru!
Editorial 3 Februari 2023, 11:24 -
5 Pemain Manchester United yang Menggunakan Nomor Punggung 15 Sebelum Marcel Sabitzer
Editorial 3 Februari 2023, 04:35
KOMENTAR