Sebelum ke PSG, Lionel Messi Sempat Bernegosiasi Dengan Inter Milan
Dimas Ardi Prasetya | 8 Februari 2023, 21:37
Bola.net - Wakil Presiden Inter Milan, Javier Zanetti, mengungkapkan bahwa klubnya sempat menggelar negosiasi dengan Lionel Messi sebelum La Pulga akhirnya gabung PSG.
Advertisement
Messi cabut dari Barcelona pada tahun 2021 silam. Saat itu nego kontrak baru La Pulga dengan Blaugrana menemui jalan buntu.
Messi pun melenggang dengan gratis. Sebelum itu ia dikaitkan dengan sejumlah klub.
Akan tetapi pada akhirnya Messi memilih pindah ke PSG. Ia teken kontrak dua tahun plus opsi perpanjangan setahun.
Advertisement
Inter Nego Messi
Namun sebelum ke PSG, Lionel Messi ternyata sempat melirik Inter Milan. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh legenda sepak bola Argentina yang juga eks penggawa Inter yakni Javier Zanetti.
“Saya terkejut ketika ia [Messi] meninggalkan Barcelona," buka Zanetti pada DAZN.
"Secara realistis, kami tidak bisa bersaing dengan PSG atau klub-klub Premier League, tetapi karena hubungan baik kami, kami berbicara ketika ada kesempatan," bebernya.
Spekulasi Masa Depan Messi
Sekarang ini kontrak Lionel Messi di PSG tersisa sampai tahun 2023 saja. Belum ada kepastian apakah klub Paris itu akan memperpanjang kontraknya atau tidak.
Messi pun dikaitkan dengan beberapa klub. Barcelona tentunya juga dikaitkan dengan pemain 35 tahun tersebut.
Messi juga sempat dikaitkan dengan klub MLS. Ada Inter Miami yang kabarnya siap menampungnya.
Messi juga dikabarkan diincar klub Arab Saudi. Ia sempat dikaitkan dengan Al Hilal dan Al Nassr.
Advertisement
PSG Berusaha Perpanjang Kontrak Messi
Belum lama ini, pihak PSG angkat bicara soal masa depan Lionel Messi. Sporting director mereka yakni Luis Campos mengungkapkan bahwa pihaknya dan Messi kini sedang dalam proses negosiasi kontrak baru.
"Saat ini, kami sedang berdiskusi dengan Messi untuk perpanjangannya. Saya ingin mempertahankannya dalam proyek ini, saya tidak bisa menyembunyikannya," katanya kepada Telefoot.
"Kami sedang berbicara saat ini untuk mencapai tujuan ini, dan terus membuatnya bersama kami," seru Campos.
Jadwal PSG Berikutnya
Kompetisi: French Cup
Pertandingan: Marseille vs PSG
Stadion: Stade Velodrome
Hari: Kamis, 9 Februari 2023
Kickoff: 03.10 WIB
Advertisement
Jadwal Inter Milan Berikutnya
Pertandingan: Sampdoria vs Inter Milan
Stadion: Luigi Ferraris
Hari: Selasa, 14 Februari 2023
Kickoff: 02.45 WIB
Klasemen Serie A
(DAZN/Telefoot)
Baca Juga:
- 7 Fakta Menarik Soal Kylian Mbappe: Idolakan Cristiano Ronaldo, Berteman dengan LeBron James!
- 4 Opsi Masa Depan Lionel Messi: Bertahan di PSG atau Balik ke Barcelona?
- Rekor PSG di Babak 16 Besar Liga Champions: Berharap Magis Lionel Messi Seperti di Piala Dunia 2022
- Sensasi Salem Al Dawsari: Kalahkan Lionel Messi di Piala Dunia, Kini ke Final Piala Dunia Antarklub
- PSG Indikasikan Pembahasan Kontrak Baru Lionel Messi Berjalan Lancar
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Liga Prancis 2022-2023
- Simone Inzaghi Sukses Bawa Inter Milan Keluar dari Krisis
- AC Milan Tak Berkutik, Stefano Pioli Dikritik
- AC Milan setelah Piala Dunia 2022: 1 Kali Menang, 2 Kali Imbang, 5 Kali Kalah
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Opsi Masa Depan Lionel Messi: Bertahan di PSG atau Balik ke Barcelona?
Liga Eropa Lain 8 Februari 2023, 13:11 -
Prediksi Marseille vs PSG 9 Februari 2023
Liga Eropa Lain 8 Februari 2023, 08:20 -
Neymar dan Para Pemain Gaek dengan Nilai Pasar Tertinggi
Liga Eropa Lain 6 Februari 2023, 11:56 -
Dapat Guard of Honour dari Skuad PSG Usai Juara Piala Dunia 2022, Messi: Malu Coy!
Piala Dunia 5 Februari 2023, 19:41
LATEST UPDATE
-
Siapkan Rencana Pensiun di MU, Raphael Varane Pastikan tak Mencari Klub Baru
Liga Inggris 25 Maret 2023, 15:12 -
Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 2022/2023 di Indosiar Hari Ini
Bola Indonesia 25 Maret 2023, 14:34 -
Prediksi Luksemburg vs Portugal 27 Maret 2023
Piala Eropa 25 Maret 2023, 14:10 -
Prediksi Malta vs Italia 27 Maret 2023
Piala Eropa 25 Maret 2023, 14:06 -
Prediksi Inggris vs Ukraina 26 Maret 2023
Piala Eropa 25 Maret 2023, 14:03 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2022/2023
Bola Indonesia 25 Maret 2023, 13:55 -
Piala Dunia U-20 2023 Momentum Naikkan Citra Sepak Bola Indonesia
Piala Eropa 25 Maret 2023, 13:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Mantan Pemain AC Milan yang Memperkuat Klub Premier League 2022/2023
Editorial 24 Maret 2023, 15:38 -
10 Pemain yang Bakal Dijual Arsenal pada Musim Panas 2023, Siapa Saja?
Editorial 24 Maret 2023, 09:35 -
5 Pemain La Liga dengan Banderol Tertinggi, Nomor 1 Bintang Real Madrid
Editorial 24 Maret 2023, 08:22 -
5 Pemain Manchester City yang Berpotensi Hengkang Akhir Musim Ini
Editorial 24 Maret 2023, 07:08
KOMENTAR