Prediksi Skor Liga Italia Minggu Ini: Napoli vs Roma, Duo Milan Harusnya Menang
Richard Andreas | 28 Januari 2023, 11:30
Bola.net - Prediksi skor Liga Italia 2022-2023 minggu ini. Ada beberapa pertandingan menarik yang bisa jadi tontonan Bolaneters. Saksikan melalui layanan live streaming Vidio.
Advertisement
Musim ini, persaingan di Serie A alias Liga Italia 2022-2023 berbelok ke arah yang mengejutkan. AC Milan sang juara bertahan cukup kesulitan, Inter Milan yang sempat bagus di awal musim juga mulai kedodoran dalam perolehan poin Liga Italia.
Saat ini, perolehan poin Liga Italia sementara dipimpin oleh Napoli yang bermain konsisten sejak awal musim. Napoli sudah mengoleksi 50 poin dari 19 pertandingan dan baru sekali kalah.
Pekan ini Napoli akan menghadapi AS Roma, salah satu potensi batu sandungan. Bisakah skuad Luciano Spalletti melewati tantangan Roma? Yuk simak prediksi skor Liga Italia minggu ini selengkapnya, Bolaneters!
Advertisement
Hasil Liga Italia 2022-2023 sebelumnya
Liga Italia terakhir memainkan dual pekan ke-19 dan minggu ini akan memasuki pekan ke-20. Berikut rekap hasil pertandingan pekan sebelumnya:
- Verona 2-0 Lecce
- Salernitana 0-2 Napoli
- Fiorentina 0-1 Torino
- Sampdoria 0-1 Udinese
- Monza 1-1 Sassuolo
- Spezia 0-2 Roma
- Juventus 3-3 Atalanta
- Bologna 1-1 Cremonese
- Inter 0-1 Empoli
- Lazio 4-0 Milan
Prediksi skor Liga Italia 2022-2023 minggu ini
Hasil pertandingan
Bologna 2-0 Spezia
Lecce 1-2 Salernitana
Sabtu, 28 Januari 2023
Empoli vs Torino
Kick-off: 21.00 WIB | Vidio
Prediksi skor: 1-1
Minggu, 29 Januari 2023
Cremonese vs Inter Milan
Kick-off: 00.00 WIB | Vidio
Prediksi skor: 1-2
Atalanta vs Sampdoria
Kick-off: 02.45 WIB | Vidio
Prediksi skor: 3-1
AC Milan vs Sassuolo
Kick-off: 18.30 WIB | Vidio
Prediksi skor: 2-1
Juventus vs Monza
Kick-off: 21.00 WIB | Vidio
Prediksi skor: 2-1
Senin, 30 Januari 2023
Lazio vs Fiorentina
Kick-off: 00.00 WIB | Vidio
Prediksi skor 2-1
Napoli vs AS Roma
Kick-off: 02.45 WIB | Vidio
Prediksi skor: 2-1
Selasa, 31 Januari 2023
Udinese vs Verona
Kick-off: 02.45 WIB | Vidio
Prediksi skor: 2-0
Advertisement
Prediksi Cremonese vs Inter Milan 29 Januari 2023
Inter Milan akan dijamu oleh Cremonese di Stadio Giovanni Zini pada pekan ke-20 Serie A 2022/2023. Pertandingan Liga Italia antara Cremonese vs Inter Milan ini akan live Minggu, 29 Januari 2023, jam 00:00 WIB.
Performa Inter sedang naik turun seperti roller coaster. Namun, melawan tim papan bawah Cremonese yang musim ini belum sekali pun meraih kemenangan, Inter seharusnya bisa mengamankan hasil terbaik meski main tandang.
Setelah Piala Dunia 2022, Inter langsung tancap gas dan memberi Napoli kekalahan pertamanya di Serie A musim ini. Akan tetapi, Inter kemudian hanya bisa imbang 2-2 dengan Monza. Sesudah itu, Inter membutuhkan extra time untuk menyingkirkan Parma di Coppa Italia, kemudian cuma menang tipis 1-0 atas Hellas Verona.
Inter lalu menang meyakinkan dengan skor 3-0 atas AC Milan di ajang Supercoppa Italiana, tetapi lantas dipermalukan Empoli 0-1 di kandang sendiri.
Prediksi AC Milan vs Sassuolo 29 Januari 2023
AC Milan akan menjamu Sassuolo di San Siro pada pekan ke-20 Serie A 2022/2023. Pertandingan Liga Italia antara AC Milan vs Sassuolo ini akan live Minggu, 29 Januari 2023, jam 18:30 WIB.
Milan tanpa satu pun kemenangan dalam lima laga terakhirnya. Terkini, Milan bahkan dihajar Lazio empat gol tanpa balas. Sekarang, Milan harus menghadapi Sassuolo, lawan yang kerap merepotkan mereka.
Pada pekan ke-4 musim ini, Milan hanya mampu bermain imbang 0-0 di markas Sassuolo.
Dalam tiga laga kandang terakhirnya melawan Sassuolo, Milan juga selalu gagal menang. Mereka imbang 0-0 pada musim 2019/2020, kalah 1-2 pada musim 2022/2021, dan kalah 1-3 pada musim 2021/2022.
Dalam lima laga terakhirnya, Milan ditahan imbang AS Roma 2-2, kalah 0-1 dari Torino di Coppa Italia, imbang 2-2 dengan Lecce, dipermak Inter Milan 0-3 di Supercoppa Italiana, dan dikuliti Lazio di Olimpico.
Milan sangat membutuhkan kemenangan atas Sassuolo. Sebab, kemenangan akan membuat mereka kembali percaya diri.
Advertisement
Prediksi Juventus vs Monza 29 Januari 2023
Juventus akan ditantang Monza di Allianz Stadium pada pekan ke-20 Serie A 2022/2023. Pertandingan Liga Italia antara Juventus vs Monza ini akan live Minggu, 29 Januari 2023, jam 21:00 WIB.
Musim ini, Juventus sudah dua kali bertemu dengan Monza. Hasilnya adalah sekali kalah dan sekali menang di dua ajang yang berbeda.
Pada pekan ke-7, Juventus secara mengejutkan kalah 0-1 di kandang Monza. Diwarnai kartu merah Angel Di Maria, Juventus takluk oleh gol tunggal Christian Gytkjaer di menit 74.
Juventus mampu membalas kekalahan itu ketika mereka bertemu di babak 16 besar Coppa Italia. Main di Allianz Stadium, Juventus menang 2-1. Gol pembuka Moise Kean menit 8 sempat dibalas oleh Mattia Valoti menit 24, tetapi Juventus kemudian memastikan kemenangan lewat gol Federico Chiesa di menit 78.
Juventus selalu gagal menang dalam dua laga terakhirnya di Serie A. Setelah hancur 1-5 di markas Napoli, lalu dijatuhi hukuman pengurangan 15 poin, pasukan Massimiliano Allegri kemudian ditahan Atalanta 3-3 di Turin. Gol-gol Angel Di Maria (penalti), Arkadiusz Milik, dan Danilo ke gawang Atalanta tak cukup untuk membawa mereka meraih tiga poin.
Prediksi Napoli vs AS Roma 30 Januari 2023
Pemimpin klasemen Napoli akan menjamu AS Roma di Stadio Diego Armando Maradona pada pekan ke-20 Serie A 2022/2023. Pertandingan Liga Italia antara Napoli vs AS Roma ini akan live Senin, 30 Januari 2023, jam 02:45 WIB.
Musim ini, Napoli belum terkalahkan dalam laga-laga kandangnya di Serie A. Poin Napoli di puncak juga sangat sulit dikejar. Sanggupkah Roma menahan laju mereka?
Pada pekan ke-18, Napoli tampil digdaya dan meremukkan Juventus 5-1 di Naples. Victor Osimhen mencetak dua gol dan satu assist. Sementara itu, Khvicha Kvaratskhelia menciptakan satu gol dan dua assist. Dua gol Napoli lainnya dicetak oleh Amir Rahmani dan pemain pengganti Eljif Elmas.
Pada pekan ke-19 kemarin, tim asuhan Luciano Spalletti menundukkan tuan rumah Salernitana 2-0 lewat gol-gol Giovanni Di Lorenzo dan Victor Osimhen. Andre-Frank Zambo Anguissa menyumbang satu assist dalam laga tersebut.
Roma juga sedang berada dalam form yang cukup bagus. Pasukan Jose Mourinho tak terkalahkan dalam tujuh laga terakhirnya di semua ajang (M4 S3 K0).
Advertisement
Jadwal Liga Italia berikutnya
Matchday 21
Sabtu, 4 Februari 2023
21.00 WIB | Cremonese vs Lecce
Minggu, 5 Februari 2023
00.00 WIB | Roma vs Empoli
02.45 WIB | Sassuolo vs Atalanta
18.30 WIB | Spezia vs Napoli
21.00 WIB | Torino vs Udinese
Senin, 6 Februari 2023
00.00 WIB | Fiorentina vs Bologna
02.45 WIB | Inter vs Milan
Selasa, 7 Februari 2023
00.30 WIB | Verona vs Lazio
02.45 WIB | Monza vs Sampdoria
Rabu, 8 Februari 2023
02.45 WIB | Salernitana vs Juventus
Klasemen Liga Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Indonesia Ada yang Bermimpi Bermain di Juventus? Dengarkan Tips Edgar Davids
Liga Italia 27 Januari 2023, 20:46 -
Juventus Village: Edgar Davids Merasa di Rumah ketika Berada di Indonesia
Bola Indonesia 27 Januari 2023, 20:43 -
Edgar Davids Ramaikan Pembukaan Juventus Village di Jakarta
Liga Italia 27 Januari 2023, 19:08 -
Juventus Belum Ada Apa-Apanya, 5 Klub Ini Mendapat Hukuman Pengurangan Poin Terbesar
Editorial 27 Januari 2023, 17:16 -
Arsenal Juga Ingin Angkut Federico Chiesa dari Juventus
Liga Inggris 27 Januari 2023, 00:57
LATEST UPDATE
-
Pemain Inter Milan Ini Masuk Daftar Belanja Chelsea
Liga Inggris 30 Maret 2023, 19:00 -
Prediksi BRI Liga 1: Persikabo 1973 vs Barito Putera 31 Maret 2023
Bola Indonesia 30 Maret 2023, 18:36 -
Ini Alasan Arsenal Jadi Klub Terdepan untuk Datangkan Declan Rice
Liga Inggris 30 Maret 2023, 18:20 -
Andai Harry Kane Gagal Dipinang, Ini Rencana B Manchester United
Liga Inggris 30 Maret 2023, 18:00 -
Harga Pas, MU Harus Bayar Segini untuk Rekrut David Raya
Liga Inggris 30 Maret 2023, 17:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Pemain yang Cabut dari MU di Januari 2023, Bagaimana Nasibnya?
Editorial 30 Maret 2023, 14:06 -
5 Pemain Top yang Pensiun di Bulan Maret 2023, Ada yang Karena Masalah Jantung
Editorial 30 Maret 2023, 13:47 -
8 Pemain Tottenham yang Ditendang Antonio Conte, Bagaimana Nasibnya?
Editorial 30 Maret 2023, 09:46 -
Nasib 4 Pemain yang Cabut dari Arsenal pada Januari 2023: Adakah yang Sukses?
Editorial 30 Maret 2023, 05:50
KOMENTAR