5 Pelajaran dari Kemenangan Juventus atas Torino: Kota Turin Tetap Hitam-Putih
Gia Yuda Pradana | 6 Desember 2020, 03:39
Bola.net - Juventus menaklukkan sang rival sekota Torino di Allianz Stadium pada pekan ke-10 Serie A 2020/21, Minggu (6/12/2020). Juventus memenangi Derby Turin ini dengan skor 2-1.
Advertisement
Torino unggul terlebih dahulu melalui gol bek Nicolas Nkoulou di menit 9. Juventus baru bisa membalas di menit 77 melalui gol pemain pengganti Weston McKennie. Juventus lalu memastikan kemenangan lewat gol Leonardo Bonucci menit 89.
Ada beberapa pelajaran yang bisa diambil dari comeback win Juventus ini. Berikut ulasannya.
Advertisement
Sulitnya Juventus untuk Clean Sheet
9' | 🤩
— Torino Football Club (@TorinoFC_1906) December 5, 2020
GOOOOOOOOL, Nkoulou in area supera Szczesny!#JuveToro 0-1#SFT pic.twitter.com/tHVO2phIkk
Juventus biasanya identik dengan pertahanan yang solid. Namun, bersama pelatih baru Andrea Pirlo musim ini, Juventus sepertinya begitu sulit meraih clean sheet.
Juventus sudah memainkan sepuluh pertandingan di Serie A musim ini, tapi baru mencatatkan tiga clean sheet.
Tiga clean sheet itu dicatatkan ketika melawan Sampdoria pada pekan pertama (menang 3-0), Napoli pada pekan ketiga (menang WO 3-0), dan Cagliari pada pekan kedelapan (menang 2-0).
Namun, Kekuatan Ofensifnya Tak Perlu Diragukan
Before kick-off, President Andrea Agnelli presented @Cristiano a special shirt for ANOTHER record reached! #CR750 👏👏👏 pic.twitter.com/SGHWto3pPZ
— JuventusFC (@juventusfcen) December 5, 2020
Meski sulit menghindarkan gawangnya dari kebobolan, Juventus tetap menakutkan. Lini serang mereka masih tergolong berbahaya.
Total 20 gol telah dicetak oleh Juventus dalam sepuluh pertandingan. Juventus juga masih belum tersentuh kekalahan (M5 S5 K0).
Top skor sementara Juventus di Serie A musim ini adalah Cristiano Ronaldo dengan delapan gol. Sayang sekali, pemain yang baru saja mencetak gol ke-750 dalam kariernya itu gagal menambah pundi-pundi golnya saat melawan Torino.
Advertisement
Juventus Perlu Lebih Konsisten Lagi
Juventus di Serie A 2020/21 sejauh ini (c) WhoScored
Juventus memang belum terkalahkan di Serie A musim ini. Namun, tim besutan Andrea Pirlo itu perlu lebih konsisten lagi.
Lima kali menang dan lima kali imbang dari sepuluh pertandingan tentu tergolong kurang meyakinkan untuk tim yang menyandang status juara bertahan sembilan musim.
Selain itu, Juventus juga belum sekalipun meraih kemenangan beruntun di Serie A musim ini.
Cuadrado Pantas Mendapatkan Aplaus
☹️ 59’ Goal ruled out by VAR.
— JuventusFC (@juventusfcen) December 5, 2020
😊 78’ Assist for @WMckennie's equaliser!
😁 89’ Assist for @bonucci_leo19's WINNER!
Juan @Cuadrado, ladies and gentlemen! 👏👏👏#JuveToro #FinoAllaFine #ForzaJuve pic.twitter.com/Virhu56Ziu
Juan Cuadrado memang tidak mencetak gol untuk Juventus di laga ini. Satu gol yang dia ciptakan di menit 59 dianulir dengan VAR.
Namun, kontribusi Cuadrado sangat besar. Dua gol Juventus semuanya tercipta dari assist pemain sayap 32 tahun Kolombia tersebut.
Dia pantas mendapatkan aplaus. Berkat dia, Juventus tidak jadi menuai malu di derby ini.
Advertisement
Kota Turin Tetap Berwarna Hitam-Putih
FT | ⏱ | TURIN STAYS ⚪️⚫️!!!!!!!!!!!!#JuveToro #FinoAllaFine #ForzaJuve pic.twitter.com/Led3Zmduj2
— JuventusFC (@juventusfcen) December 5, 2020
Juventus begitu superior atas Torino. Dengan hasil ini, berarti Juventus telah memenangi 73 dari 151 pertemuan dengan Torino di Serie A (M73 S43 K35).
Juventus kini tak terkalahkan dalam 13 laga terakhirnya melawan Torino di semua kompetisi (M11 S2 K0).
Juventus juga tak terkalahkan dalam 17 laga kandang terakhirnya melawan Torino di semua kompetisi (M13 S4 K0).
Kota Turin pun tetap berwarna hitam-putih.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Hasil Pertandingan Juventus vs Torino: Skor 2-1
- Ketika Stefano Pioli Bicara dari Hati dengan Zlatan Ibrahimovic
- Sampdoria vs AC Milan, Ranieri Panutan Pioli
- Unik dan Spesial! Allegri Ungkap Perbedaan Cristiano Ronaldo dengan Pemain Lain
- Apa yang Bikin Zlatan Ibrahimovic Urung Pensiun dan Memperpanjang Kontrak di AC Milan?
- Versi Zlatan Ibrahimovic, Inilah Kekuatan Terbesar AC Milan Musim Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Juventus vs Torino: Juan Cuadrado
Liga Italia 6 Desember 2020, 02:57 -
Hasil Pertandingan Juventus vs Torino: Skor 2-1
Liga Italia 6 Desember 2020, 02:10 -
Link Live Streaming Juventus vs Torino di Vidio
Liga Italia 5 Desember 2020, 22:00 -
Unik dan Spesial! Allegri Ungkap Perbedaan Cristiano Ronaldo dengan Pemain Lain
Liga Italia 5 Desember 2020, 14:54 -
Pentingnya Derby della Mole Bagi Pirlo dan Juventus
Liga Italia 5 Desember 2020, 09:26
LATEST UPDATE
-
Jarang Main, Sudah Waktunya Joe Gomez Tinggalkan Liverpool
Liga Inggris 28 Juni 2022, 11:21 -
Peringatan untuk Barcelona: Rekrut Bernardo Silva Sulit Lho!
Liga Inggris 28 Juni 2022, 10:51 -
Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 28 Juni 2022, 09:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Calon Klub Baru Neymar Jika Tinggalkan PSG, Ada Barcelona & Real Madrid
Editorial 25 Juni 2022, 16:55 -
Bagaimana Kariernya? 3 Pemain yang Gabung Chelsea Bareng Frank Lampard
Editorial 17 Juni 2022, 22:13 -
Demi Antony & Jurrien Timber, MU Bisa Tawarkan 4 Pemain Ini ke Ajax
Editorial 17 Juni 2022, 18:32
KOMENTAR