Bola.net - Juara bertahan Liverpool harus menyerah dengan skor 0-1 kala menjamu Burnley dalam partai lanjutan Premier League 2020/21/di Anfield, Jumat (22/1/2021) dini hari WIB.
Liverpool sejatinya sangat mendominasi laga dengan melepas 27 tembakan. Namun, tak satu pun yang berbuah gol. Sebaliknya, Burnley justru sukses mencuri poin penuh berkat gol Ashley Barnes dari titik penalti.
Berkat hasil ini, Liverpool masih tertahan di peringkat empat klasemen dengan poin 34, sedangkan Burnley bergerak naik ke peringkat 16 dengan poin 19.
Netizen di media sosial Twitter pun memberikan beragam reaksi terhadap kekalahan kandang pertama Liverpool di Premier League sejak 2017 ini. Berikut beberapa di antaranya.