Pekan Ini, Manchester United Mulai Proses Transfer Cody Gakpo
Serafin Unus Pasi | 8 Desember 2022, 18:46
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United tidak mau buang waktu dalam perburuan Cody Gakpo. Setan Merah dilaporkan akan menggelar negosiasi dengan PSV Eindhoven untuk transfer sang pemain.
Advertisement
Pemain berusia 23 tahun itu sedang ramai diperbincangkan belakangan ini. Pasalnya ia menunjukkan performa yang sangat ciamik bersama Timnas Belanda di Piala Dunia 2022.
Manchester United dilaporkan kesengsem dengan aksi sang pemain. Mereka ingin merekrut Gakpo di musim dingin nanti sebagai pengganti Cristiano Ronaldo.
The Daily Mail mengklaim bahwa Manchester United tidak mau buang banyak waktu untuk transfer Gakpo. Mereka dilaporkan kan memulai proses negosiasi dengan PSV Eindhoven pada pekan ini.
Simak situasi transfer Gakpo selengkapnya di bawah ini.
Advertisement
Curi Start
Menurut laporan tersebut, Manchester United sengaja curi start untuk mendapatkan jasa Gakpo.
Mereka tahu bahwa sang striker saat ini sedang banyak peminat. Jadi mereka tidak mau ditikung oleh raksasa Eropa lainnya.
Itulah mengapa mereka tidak menunggu hingga Piala Dunia 2022 selesai untuk menegonya. Mereka sudah menghubungi PSV dan mereka akan mulai bernegosiasi untuk transfer sang pemain dalam waktu dekat ini.
Nego Harga
Laporan yang sama mengklaim bahwa alasan Manchester United mengawali proses negosiasi mereka dengan PSV lebih awal untuk menego harga jual sang pemain.
Ini disebabkan PSV berencana menaikkan mahar transfer sang pemuda. Mereka kini menginginkan sekitar 75 juta Euro untuk sang pemain.
MU dikabarkan ingin menego agar harga Gakpo bisa kembali ke angka 50 juta Euro. Jadi mereka sengaja start lebih awal agar proses negosiasi mereka bisa berjalan lebih panjang.
Advertisement
Siap Pergi
Dalam wawancaranya baru-baru ini, Gakpo menegaskan bahwa ia tertarik untuk bergabung dengan Manchester United.
Ia kini menunggu tawaran nyata dari Setan Merah untuk memboyongnya ke Old Trafford pada musim dingin nanti.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Coba Bawa Joao Felix ke Manchester United
Liga Inggris 8 Desember 2022, 18:14 -
11 Pemain Manchester United yang Lolos ke Perempat Final Piala Dunia 2022
Editorial 8 Desember 2022, 17:05 -
5 Bomber Ideal untuk Menggantikan Cristiano Ronaldo di MU
Liga Inggris 8 Desember 2022, 11:33 -
Mau Dapatkan Cody Gakpo, MU Diminta Tumbalkan Donny van de Beek
Liga Inggris 8 Desember 2022, 06:51 -
Lupakan Cadiz, MU kini Fokus untuk Hadapi Real Betis
Liga Inggris 8 Desember 2022, 06:39
LATEST UPDATE
-
Ompong dan 0 Shot Lawan Tottenham, Erling Haaland Dicap Gak Cocok Main di Man City
Liga Inggris 6 Februari 2023, 11:27 -
Membandingkan Angka Kebobolan Real Madrid dan Barcelona: 17 vs 7
Liga Spanyol 6 Februari 2023, 11:22 -
4 Perubahan di MU yang Dirasakan David de Gea: Semua Main dengan Cara yang Sama!
Liga Inggris 6 Februari 2023, 11:00 -
4 Kemenangan Kandang Beruntun Mallorca: Semua 1-0, Atletico hingga Madrid Korbannya
Liga Spanyol 6 Februari 2023, 10:57 -
Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
Liga Italia 6 Februari 2023, 10:53 -
Jadwal Lengkap La Liga 2022/2023
Liga Spanyol 6 Februari 2023, 10:45 -
Surabaya BIN Samator Kokoh di Empat Besar Klasemen PLN Mobile Proliga 2023
Voli 6 Februari 2023, 10:29
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain yang Sukses Meraih Trofi Setelah Tinggalkan Manchester United
Editorial 3 Februari 2023, 15:43 -
5 Pemain yang Direkrut Chelsea dari Benfica, Bukan Cuma Enzo Fernandez
Editorial 3 Februari 2023, 14:37 -
5 Pemain Yang Batal Pindah Karena Masalah Dokumen, Termasuk Hakim Ziyech
Editorial 3 Februari 2023, 12:48 -
Para Pemecah Rekor Transfer Klub Big Six EPL, Enzo Fernandez Terbaru!
Editorial 3 Februari 2023, 11:24 -
5 Pemain Manchester United yang Menggunakan Nomor Punggung 15 Sebelum Marcel Sabitzer
Editorial 3 Februari 2023, 04:35
KOMENTAR