Data dan Fakta Premier League: Brentford vs Manchester United

Gia Yuda Pradana | 14 Desember 2021, 10:01
Data dan Fakta Premier League: Brentford vs Manchester United
Liga Inggris/Premier League: Brentford vs Manchester United (c) Bola.net

Bola.net - Tim promosi Brentford akan menjamu Manchester United (MU) pada pekan ke-17 Liga Inggris atau Premier League 2021/22, Rabu 15 Desember 2021. Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Brentford Community Stadium ini.

Musim 2021/22 inia adalah pertama kalinya Brentford tampil di liga tertinggi Inggris sejak 1946/47. Ini juga menjadi debut mereka di era Premier League.

Berbasis di London Barat, klub berjuluk The Bees ini memiliki rivalitas sengit dengan dua klub sekota, yakni Fulham dan Queens Park Rangers (QPR).

Brentford dan MU bertemu dalam laga uji coba di awal musim ini, pada akhir Juli 2021 lalu. Laga itu berkesudahan imbang 2-2. MU dua kali memimpin lewat Anthony Elanga menit 12 serta Andreas Pereira menit 50, dan Brentford dua kali pula membalas lewat Shandon Baptiste menit 20 serta Bryan Mbeumo menit 78.

1 dari 3 halaman

Statistik Brentford

Brentford di Premier League 2021/22 (c) AP Photo

Brentford di Premier League 2021/22 (c) AP Photo
  • Brentford di Premier League 2021/22 sejauh ini: M5 S5 K6 (gol 21-22).
  • Rekor kandang Brentford di Premier League 2021/22 sejauh ini: M3 S1 K4 (gol 10-10).
  • Gol terbanyak untuk Brentford di Premier League 2021/22 sejauh ini: Ivan Toney (4).
  • Assist terbanyak untuk Brentford di Premier League 2021/22 sejauh ini: Ivan Toney, Sergi Canos (2).
  • Brentford cuma kalah 1 kali dalam 5 laga terakhirnya di Premier League (M2 S2 K1).
  • Brentford cuma menang 2 kali dalam 9 laga terakhirnya di Premier League (M2 S2 K5).
  • Brentford selalu menang dalam 2 laga kandang terakhirnya di Premier League, yakni 1-0 vs Everton dan 2-1 vs Watford.
  • 5 Laga kandang terakhir Brentford di Premier League (K-K-K-M-M): 0-1 vs Chelsea, 1-2 vs Leicester, 1-2 vs Norwich, 1-0 vs Everton, 2-1 vs Watford.
  • Rekor pelatih Thomas Frank vs Manchester United: M- S- K-
  • Rekor pelatih Thomas Frank vs Ralf Rangnick: M- S- K-
2 dari 3 halaman

Statistik Manchester United

Manchester United di Premier League 2021/22 (c) AP Photo

Manchester United di Premier League 2021/22 (c) AP Photo
  • Manchester United di Premier League 2021/22 sejauh ini: M8 S3 K5 (gol 26-24).
  • Rekor tandang Manchester United di Premier League 2021/22 sejauh ini: M4 S2 K2 (gol 12-11).
  • Gol terbanyak untuk Manchester United di Premier League 2021/22 sejauh ini: Cristiano Ronaldo (7).
  • Assist terbanyak untuk Manchester United di Premier League 2021/22 sejauh ini: Paul Pogba (7).
  • MU tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya di semua kompetisi (M4 S2 K0).
  • MU selalu menang dalam 3 laga terakhirnya di Premier League, dan selalu dengan margin 1 gol: MU 3-2 Arsenal, MU 1-0 Crystal Palace, Norwich 0-1 MU.
  • MU cuma kalah 2 kali dalam 34 laga tandang terakhirnya di Premier League.
  • MU selalu mencetak 1 gol dalam 3 laga tandang terakhirnya di Premier League.
  • 5 Laga tandang terakhir Manchester United di Premier League (K-M-K-S-M): 2-4 vs Leicester, 3-0 vs Tottenham, 1-4 vs Watford, 1-1 vs Chelsea, 1-0 vs Norwich.
  • Rekor pelatih Ralf Rangnick vs Brentford: M- S- K-
  • Rekor pelatih Ralf Rangnick vs Thomas Frank: M- S- K-

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR