Bola.net - Beredar kabar jika match fee di Piala Menpora 2021 mencapai Rp 200 juta. Kabar itu muncul setelah PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar pertemuan dengan 18 klub peserta secara virtual pada 19 Februari lalu.
Menanggapi kabar tersebut, Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita tak membantahnya. Tapi, pria asal Bandung ini menegaskan jika jumlah itu belum fix.
"Untuk masalah match fee, memang benar pada saat rapat dengan klub kemarin jumlahnya seperti itu. Namun masih kami diskusikan kembali untuk masalah match fee ini dengan tim," ujar Lukita, saat dihubungi wartawan, Selasa (23/2).
“Memang ini belum pasti jumlahnya. Ada beberapa tim kemarin yang memberikan usulan kepada kami untuk menambah jumlah match fee ini," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.