PT LIB Anggap Panggilan BOPI sebagai Keharmonisan Hubungan
Ari Prayoga | 1 Agustus 2019, 01:34
Bola.net - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar memenuhi panggilan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI). Pertemuan kedua belah pihak digelar pada Rabu (31/7/2019), di Kantor BOPI yang terletak di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat.
Advertisement
Dalam pertemuan tersebut, BOPI diwakili oleh Sekjen Sandi Suwardi Hasan. Sementara pihak LIB yang hadir yaitu Asep Saputra selaku Manajer Kompetisi dan Direktur Media dan Publik Relation Hanif Marjuni.
"Ini bagian keharmonisan kami LIB dengan BOPI. Dari awal kami selalu bersinergi, konteksnya ini pertemuan yang sudah digagas sebelumnya. Pertemuan tadi menjadi cukup produktif. Ada beberapa hal yang menjadi catatan terutama penekanan, penajaman, peningkatan perhatian, dan peningkatan terkait masalah panitia pelaksana (panpel) pertandingan, terutama security dan lain-lain," ujar Asep usai pertemuan.
"Kasus terbaru kami melihat dalam kacamata yang lebih luas bahwa upaya kami sudah dilakukan mulai dari musim sebelumnya. Bagaimana dari mulai penyiapan peningkatan standar pertandingan, panpel, dan semua pihak yang terlibat sampai yang sifatnya hukuman. Saya kira itu menjadi bagian perjalanan dan sebagai tantangan, kami selalu mengevaluasi," lanjut Asep.
"Belum 100 persen dan meninimalisir sampai nol tapi ini upaya kami. Ada beberapa akselerasi cara yang kami diskusikan dengan BOPI terutama dalam sisa pertandingan kompetisi ini," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Advertisement
Evaluasi Liga 1
Asep pun mengaku pihaknya akan segera melakukan evaluasi. Selain itu juga berkomunikasi dengan seluruh panpel untuk meningkatkan pengetahuan tentang prosedur-prosedur dalam menyelenggarakan pertandingan.
"Ini proses yang memang berjalan bahkan sebelum kompetisi kami kumpulkan semua panpel. Kami terapkan seperti apa SOP prosedur dalam pertandingan dan dalam pelaksanaannya pun kami ada evaluasi. Komunikasi berjalan tapi ada beberapa titik dimana kami harus lebih fokus mengantisipasi hal yang diluar dugaan," tuturnya.
"Dalam waktu dekat kami akan merencanakan sebuah program untuk meningkatkan komunikasi dengan mereka. Kami harapkan tidak ada kejadian yang menganggu jalannya pertandingan. Kami ingin semua menyaksikan pertandingan dengan bergembira," imbuh Asep.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diwarnai Banyak Kisruh, BOPI Belum akan Cabut Rekomendasi Liga 1
Bola Indonesia 31 Juli 2019, 20:09 -
BOPI Keluarkan Rekomendasi untuk Liga 2 2019
Bola Indonesia 21 Juni 2019, 22:45 -
BOPI Belum Keluarkan Rekomendasi untuk Liga 2 2019
Bola Indonesia 20 Juni 2019, 12:07 -
Persib B Belum Lengkapi Dokumen, BOPI Belum Beri Rekomendasi Liga 2
Bola Indonesia 19 Juni 2019, 13:03
LATEST UPDATE
-
Arsenal Siapkan Kontrak Baru untuk Martin Odegaard
Liga Inggris 22 Maret 2023, 15:00 -
Jadi Rebutan Klub-Klub Besar Eropa, Brighton Siap Lepas Kaoru Mitoma
Liga Inggris 22 Maret 2023, 14:40 -
Usain Bolt: Erik Ten Hag Anugerah Terindah untuk Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2023, 13:00 -
Jude Bellingham Gagal, Liverpool Beralih ke Bintang Serie A Ini?
Liga Inggris 22 Maret 2023, 12:00 -
Pecat Antonio Conte, Segini Pesangon yang Harus Dibayarkan Tottenham
Liga Inggris 22 Maret 2023, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
Terancam Dipecat, 5 Pelatih Calon Pengganti Antonio Conte di Tottenham
Editorial 22 Maret 2023, 04:12
KOMENTAR