Bola.net - Madura United vs Barito Putera pada pekan ke-18 Shopee Liga 1 2019. Bagi tuan rumah, laga ini kental dengan suasana baru karena akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, di Bangkalan, Sabtu sore (14/9/2019).
Ini untuk kali pertama Laskar Sape Kerrab menggunakan stadion itu dalam pertandingan resmi selama musim ini. Suasana baru itu diharapkan bakal berbuah positif selepas hasil memalukan beberapa laga kandang di Stadion Gelora Madura, Pamekasan.
Di sisi lain, pertandingan ini juga bakal jadi kali pertama Madura United memiliki pelatih kepela setelah kepergian Dejan Antonic. Mereka akan ditemani oleh Rasiman, yang sebelumnya menjabat sebagai pelatih interim.
Rasiman tidak merasa asing dengan Stadion Gelora Bangkalan. Dia pernah menangani Perseba Bangkalan di kasta kedua dan tak pernah sekalipun menelan kekalahan. Kali ini, situasinya berbeda karena tim yang ditanganinya berlabel bintang.
"Mudah-mudahan itu memang pencapaian cukup bagus. Tapi, saya rasa Perseba Bangkalan memiliki liga yang berbeda dibanding Super League (Liga 1). Tantangan di kasta tertinggi pasti akan lebih besar," ungkap Rasiman.
Ini jadi kesempatan pertama buat Rasiman untuk benar-benar unjuk kemampuan sebagai pelatih kepala sebuah klub kasta tertinggi. Sebelumnya, dia berhasil membawa Madura United meraih hasil tak terkalahkan dalam tiga laga, dua menang dan satu seri, sebagai pelatih sementara.
Dia punya tantangan besar untuk meneruskan tren positif itu. Ditambah lagi, Madura United juga untuk kali pertama bisa menurunkan seluruh pemain asing yang mereka miliki. Hal itu tidak bisa mereka lakukan selama putaran pertama.