Persebaya Siapkan Strategi Khusus Atasi Kalteng Putra
Serafin Unus Pasi | 12 September 2019, 17:38
Bola.net - Persebaya Surabaya menyiapkan strategi khusus untuk mengatasi Kalteng Putra di depan pendukungnya. Mengingat lawan memiliki catatan apik ketika bermain di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya.
Advertisement
Namun, tim pelatih Persebaya tetap merahasiakan strategi yang diterapkannya. Karena tim Kota Pahlawan punya target khusus dalam lawatan ke ibu Kota Kalimantan Tengah itu.
”Memang Kalteng Putra di kandang beberapa kali sering menang, tapi kita punya game plan, kita punya rencana, bagaimana kita kalahkan di sini,” ungkap asisten pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal, Kamis (12/9).
”Itu rahasia kita, tapi kita punya cara khusus untuk kalahkan Kalteng Putra,” sambungnya.
Persebaya akan menghadapi Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Jumat (13/9) besok. Laga tersebut merupakan partai pekan ke-18 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Advertisement
Diperkuat Pemain Timnas
Dan untuk menghadapi Kalteng Putra, Persebaya sudah bisa diperkuat pemain-pemain yang sebelumnya dipanggil timnas. Meksipun tim pelatih harus memastilkan kondisinya.
”Pemain kita dari timnas U-23 sama tim senior sudah gabung sama tim,” Pikal menambahkan.
”Masih ada mungkin harus sembuh, tapi secara umum kita siap untuk melawan Kalteng Putra,” tegasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Rahasiakan Pemain Kalteng Putra yang Bakal Diawasi
Bola Indonesia 12 September 2019, 17:36 -
Persebaya Tak Terganggu Kabut Asap di Markas Kalteng Putra
Bola Indonesia 12 September 2019, 15:15 -
Persebaya Tanpa Tiga Pemain Asing ke Markas Kalteng Putra
Bola Indonesia 11 September 2019, 18:40 -
Pemain Persebaya Sambut Baik Cara Wolfgang Pikal Beri Hukuman
Bola Indonesia 11 September 2019, 09:40 -
Cara Unik Persebaya Jaga Kedisiplinan Pemain
Bola Indonesia 10 September 2019, 23:58
LATEST UPDATE
-
5 Fakta Rico Lewis, Pengganti Peran Joao Cancelo di Manchester City
Liga Inggris 6 Februari 2023, 18:44 -
Jadwal TV: 7 - 10 Februari 2023
Jadwal Televisi 6 Februari 2023, 18:23 -
Hasil Tes Shakedown MotoGP Sepang Hari Kedua: Hujan, Yamaha Tercepat Lagi
Otomotif 6 Februari 2023, 18:19 -
Seru! Ini Lima Gol yang Tercipta Saat Persis Solo Menang Dramatis Atas Madura United
Open Play 6 Februari 2023, 18:16 -
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor BRI Liga 1 2022/2023
Bola Indonesia 6 Februari 2023, 17:59 -
Inikah Pembelian Pertama Barcelona di Musim Panas 2023?
Liga Spanyol 6 Februari 2023, 17:30 -
Arsenal Terdepan dalam Perburuan Kaoru Mitoma
Liga Inggris 6 Februari 2023, 17:21
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Mampu Kalahkan Liverpool di Premier League Musim Ini
Editorial 6 Februari 2023, 14:49 -
Starting XI Pertama Mikel Arteta di Arsenal, di Mana Mereka Sekarang?
Editorial 6 Februari 2023, 13:14 -
5 Pelatih yang Bisa Menggantikan Jurgen Klopp Jika Dipecat Liverpool
Editorial 6 Februari 2023, 11:54 -
10 Pemain yang Sukses Meraih Trofi Setelah Tinggalkan Manchester United
Editorial 3 Februari 2023, 15:43
KOMENTAR