Ferry Paulus Jamin Cuma Sebentar Jadi Direktur Utama PT LIB: Saya Hanya Bersedia 2-3 Bulan
Asad Arifin | 16 November 2022, 08:48
Bola.net - Ferry Paulus menggaransi tidak akan lama menjadi Direktur Utama (Dirut) PT Liga Indonesia Baru (LIB). Ia hanya sanggup memimpin operator kompetisi itu selama dua sampai tiga bulan.
Advertisement
Ferry Paulus terpilih sebagai Dirut LIB dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa LIB, di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Selasa (15/11/2022).
"Memang catatannya banyak sekali. Intinya persyaratan yang saya minta kepada teman-teman pemegang saham," ujar Ferry Paulus.
"Saya hanya bersedia untuk dalam 2-3 bulan ke depan menjadi Direktur Utama PT LIB karena sejujurnya saya banyak kesibukan di luar sepak bola," katanya menambahkan.
Advertisement
Mundur dari Persija, tapi Masih Punya Saham
Meski menjamin tidak akan lama menjadi Dirut LIB, Ferry memutuskan untuk mundur sebagai Direktur Olahraga Persija Jakarta untuk menghindari konflik kepentingan. Namun, mantan anggota Exco PSSI itu masih mempunyai saham di Macan Kemayoran.
"Teman-teman pemegang saham menyutujui syarat itu. Sehingga jika mau dianalogikan, saya hanya mengantarkan PT LIB dalam kekosongan direksi yang berhalangan," ucap Ferry Paulus.
"Sejujurnya, jabatan ini adalah jabatan yang berat buat saya. Oleh karena itu, saya hanya mau mengantarkan PT LIB lebih sustain soal keuangan hingga regulasi," tambahnya.
RUPS Luas Biasa PT LIB Jilid 2
Ferry Paulus menyatakan LIB bisa saja menggelar RUPS Luas Biasa kembali dalam beberapa bulan ke depan untuk mencari penggantinya.
"Tentunya akan ada pemilihan, barangkali direktur utama dan direksi yang lain," tutur Ferry Paulus.
"Yang pasti, saya sebagai direktur utama meminta persyaratan itu setelah ditunjuk untuk menjabat posisi ini. Ada RUPS Luar Biasa kembali, jilid kedua," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dirut PT LIB, Ferry Paulus: Liga 1 Realistis Lanjut 2 Desember 2022
Bola Indonesia 15 November 2022, 23:25 -
Kok Sudjarno Tidak Diganti dari Direktur Operasional PT LIB? Ternyata Permintaan PSSI
Bola Indonesia 15 November 2022, 23:22 -
Ferry Paulus Setelah Jadi Dirut PT LIB: Saya Supir
Bola Indonesia 15 November 2022, 20:27
LATEST UPDATE
-
Biasa Juara di Ajax, Cody Gakpo Ingin Rasakan Tsunami Trofi di Liverpool
Liga Inggris 29 Januari 2023, 12:00 -
Mau Kalahkan Brighton, Liverpool Harus Bertahan Sebagai Satu Tim
Liga Inggris 29 Januari 2023, 11:40 -
Belum Kunjung Pecah Telur di Liverpool, Begini Pembelaan Cody Gakpo
Liga Inggris 29 Januari 2023, 11:21 -
Casemiro Disebut Naikkan Level Manchester United, Sepakat?
Liga Inggris 29 Januari 2023, 10:50 -
Bos Reading: Kalau Bukan Ten Hag Manajernya, MU Pasti Kalah Tadi!
Liga Inggris 29 Januari 2023, 10:10 -
Casemiro Cetak Dua Gol, Bos Manchester United: Istimewa!
Liga Inggris 29 Januari 2023, 09:50 -
Menang Besar, Erik Ten Hag Acungi Jempol Penampilan Manchester United
Liga Inggris 29 Januari 2023, 09:30 -
Makan Korban! Satu Pemain Inti MU Cedera Usai Kalahkan Reading
Liga Inggris 29 Januari 2023, 09:10
LATEST EDITORIAL
-
Tak Senang dengan Guardiola, 5 Pemain Man City Ini Bisa Hengkang di Akhir Musim
Editorial 27 Januari 2023, 18:48 -
Juventus Belum Ada Apa-Apanya, 5 Klub Ini Mendapat Hukuman Pengurangan Poin Terbesar
Editorial 27 Januari 2023, 17:16 -
5 Pemain yang Direkrut Arsenal dari Klub Serie A Sebelum Jakub Kiwior
Editorial 27 Januari 2023, 15:23 -
Ultah ke-60, Ini Momen Terbaik dalam Karier Jose Mourinho
Editorial 27 Januari 2023, 12:58 -
Termasuk Phil Jones, 5 Pemain Manchester United yang Paling Flop
Editorial 27 Januari 2023, 06:18
KOMENTAR