Aji Santoso Yakin Bisa 'Jinakkan' Patrich Wanggai
Serafin Unus Pasi | 7 Januari 2020, 19:58
Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso tidak mempersoalkan attitude striker anyarnya, Patrich Wanggai yang kerap mengundang kontroversi. Dia justru yakin bisa 'menjinakkan' eks Kalteng Putra tersebut.
Advertisement
Patrich Wanggai beberapa kali memang sempat bersamalah, baik di dalam maupun luar lapangan. Dia bahkan pernah berurusan dengan polisi karena diduga melakukan penganiayaan di Yogyakarta.
"Tidak ada masalah, nanti saya yang handle," kata Aji Santoso usai memimpin latihan Persebaya, Selasa (7/1/2020).
Aji mengakui akan banyaknya orang yang beranggapan bahwa Patrich Wanggai sebagai sosok yang temperamen atau keras. Tapi, kata dia, kondisi itu bukan masalah yang serius.
"Sepak bola harusnya keras tetapi dalam batas yang wajar, sepak bola harus agresif tapi dalam batas yang sportif," tegas Aji.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Advertisement
Pendekatan Personal
Lebih lanjut, mantan arsitek Persela Lamongan tersebut akan melakukan pendekatan dengan yang bersangkutan. Sehingga dia bisa mengendalikan emosinya di dalam maupun luar lapangan.
"Saya pasti akan bisa berkomunikasi dengan baik dengan dia yang nantinya akan berdampak positif buat tim ini," janjinya.
Seperti diketahui, Patrich Wanggai diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Persebaya, Selasa (7/1/2020). Dia diproyeksikan untuk memambah daya gedor di lini serang tim Kota Pahlawan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Patrich Wanggai Tak Pikir Panjang untuk Terima Tawaran Persebaya
Bola Indonesia 7 Januari 2020, 18:36 -
Persebaya Resmi Merekrut Striker Patrich Wanggai
Bola Indonesia 7 Januari 2020, 15:36 -
Highlights Shopee Liga 1 2019: Kalteng Putra FC 0-2 Persib Bandung
Open Play 1 November 2019, 20:59 -
Hasil Pertandingan Kalteng Putra vs Persib Bandung: Skor 0-2
Bola Indonesia 1 November 2019, 20:38
LATEST UPDATE
-
Frenkie De Jong Bukan Pemain yang Tepat untuk Chelsea, Lalu Siapa, Dong?
Liga Inggris 12 Agustus 2022, 03:30 -
Wah, Liverpool Diprediksi Bisa Gagal Finis Empat Besar
Liga Inggris 12 Agustus 2022, 03:00 -
Tawaran Chelsea Masih Ditolak Leicester City? Wesley Fofana Kalem Aja, Tuh!
Liga Inggris 12 Agustus 2022, 01:18 -
PSS Sleman vs Barito Putera, Dejan Antonic Senang Bereuni dengan Super Elja
Bola Indonesia 12 Agustus 2022, 01:01 -
Bawa 22 Pemain, Arema FC Siap Raih Kemenangan di Kandang Bali United
Bola Indonesia 12 Agustus 2022, 00:58 -
Chelsea Tidak Akan Bisa Bersaing di Empat Besar Kalau Kalah dari Tottenham
Liga Inggris 12 Agustus 2022, 00:58 -
Janji Ciro Alves untuk Persib yang Belum Meraih Kemenangan di BRI Liga 1 2022/2023
Bola Indonesia 12 Agustus 2022, 00:55
LATEST EDITORIAL
-
Keropos di Lini Tengah, Ini 5 Gelandang Ciamik yang Bisa Diangkut Liverpool
Editorial 11 Agustus 2022, 16:19 -
3 Striker Amerika Selatan Terbaik dalam Sejarah Premier League
Editorial 10 Agustus 2022, 16:39 -
5 Bintang Sepak Bola yang Kemungkinan Pensiun Tahun Depan
Editorial 10 Agustus 2022, 16:05 -
5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru untuk Callum Hudson-Odoi
Editorial 10 Agustus 2022, 15:08 -
5 Bek Tengah U-23 Terbaik di Premier League Saat Ini
Editorial 10 Agustus 2022, 14:15
KOMENTAR