Bola.net - Cristian Romero terpilih menjadi pemain terbaik dalam laga fase grup Liga Champions 2020/21 antara Liverpool versus Atalanta di Anfield, Kamis (26/11/2020) dini hari WIB.
Atalanta sukses mempermalukan tuan rumah dua gol tanpa balas. Dua gol kemenangan Atalanta di markas The Reds seluruhnya tercipta di babak kedua, masing-masing lewat aksi Josip Ilicic dan Robin Gosens.
Meski kalah, Liverpool masih bertengger di puncak klasemen Grup D dengan poin 9, sedangkan Atalanta tetap di peringkat ketiga dengan poin 7.