Pekan Depan, Erling Haaland Umumkan Pelabuhan Karir Berikutnya
Serafin Unus Pasi | 12 Januari 2022, 16:10
Bola.net - Spekulasi mengenai masa depan Erling Haaland dikabarkan akan segera selesai. Penyerang Borussia Dortmund itu dilaporkan bakal mengumumkan kemana ia akan berlabuh di pekan depan.
Advertisement
Haaland merupakan salah satu pemain yang sedang naik daun di dua tahun terakhir. Ini disebabkan sang striker menunjukkan performa yang sangat impresif semenjak bergabung dengan Borussia Dortmund.
Beredar kabar bahwa Haaland akan cabut di musim panas nanti. Ia ingin mencari tantangan baru untuk kelanjutan karirnya.
Dilansir AS, Haaland akan mengambil keputusan terkait masa depannya dalam waktu dekat ini. Pekan depan, ia disebut akan mengumumkan kemana ia akan berlabuh.
Simak situasi Haaland selengkapnya di bawah ini.
Advertisement
Ambil Keputusan
Menurut laporan tersebut, Haaland dilaporkan tidak mau menggantung masa depannya lagi. Ia dikabarkan akan segera mengambil keputusan terkait ke mana ia akan berlabuh.
Saat ini ada tiga klub yang dilaporkan berpotensi mendapatkan Haaland. Mereka adalah Barcelona, Real Madrid dan Manchester United.
Haaland dilaporkan akan mengambil keputusan ke mana ia akan pergi bersama sang agen dan juga keluarganya, dan itu akan diumumkan pada pekan depan.
Ingin Segera Diselesaikan
Keputusan Haaland untuk memutuskan ke mana ia akan pergi disambut baik oleh Borussia Dortmund. Karena Dortmund juga butuh kepastian untuk masa depan sang pemain.
Dortmund memang ingin Haaland bertahan. Namun jika Haaland memang ingin pergi mereka bisa mempersiapkan penggantinya lebih lama.
Untuk itu pihak Dortmund menunggu keputusan final mengenai masa depan Haaland. Sebelum memutuskan langkah berikut yang akan mereka ambil.
Advertisement
Mahar Transfer
Klausul rilis Haaland akan aktif di musim panas nanti. Klausul ini dilaporkan cukup terjangkau.
Klub-klub peminat Haaland harus membayar sekitar 80 juta Euro untuk jasanya. Harga ini tergolong murah untuk pemain berbakat seperti sang striker.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Xavi Sambut Gembira Supercopa de Espana: Bisa Jadi Titik Balik Barcelona!
Liga Spanyol 12 Januari 2022, 15:06 -
Carlo Ancelotti Punya Kekhawatiran Jelang Barcelona vs Real Madrid, Apa Itu?
Open Play 12 Januari 2022, 15:04 -
Filosofi Toni Kroos: Penguasaan Bola 90 Persen, Menang 1-0!
Liga Spanyol 12 Januari 2022, 13:05 -
Sanjungan Xavi Buat Real Madrid: Mereka Tim yang Paling Baik di Spanyol
Liga Spanyol 12 Januari 2022, 12:37
LATEST UPDATE
-
Marotta konfirmasikan Lukaku Segera Pulang ke Inter Milan
Liga Italia 29 Juni 2022, 00:45 -
Daftar Tim yang Lolos Perempat Final Piala Presiden 2022
Bola Indonesia 28 Juni 2022, 23:45 -
Highlights Piala Presiden 2022: Madura United 2-1 Persija Jakarta
Open Play 28 Juni 2022, 23:43 -
Sayonara! Liverpool Resmi Lepas Takumi Minamino ke AS Monaco
Liga Inggris 28 Juni 2022, 22:42 -
Resmi Gabung PSS Sleman, Mychell Chagas Ungkap Targetnya
Bola Indonesia 28 Juni 2022, 22:16
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Pemain yang Jadi Jagoan Cristiano Ronaldo pada 2015, Gimana Sekarang?
Editorial 28 Juni 2022, 14:21 -
5 Calon Klub Baru Neymar Jika Tinggalkan PSG, Ada Barcelona & Real Madrid
Editorial 25 Juni 2022, 16:55 -
Bagaimana Kariernya? 3 Pemain yang Gabung Chelsea Bareng Frank Lampard
Editorial 17 Juni 2022, 22:13 -
Demi Antony & Jurrien Timber, MU Bisa Tawarkan 4 Pemain Ini ke Ajax
Editorial 17 Juni 2022, 18:32
KOMENTAR