Kilas Balik Rivalitas Taufik Hidayat dan Lee Chong Wei
Anindhya Danartikanya | 2 April 2020, 15:23
Bola.net - Asia Tenggara memiliki dua pebulu tangkis tunggal putra yang sangat hebat dan bermain pada era yang sama. Keduanya adalah Taufik Hidayat dari Indonesia dan Lee Chong Wei yang berasal dari Malaysia.
Advertisement
Taufik sejatinya memiliki karier cemerlang terlebih dahulu ketimbang Lee. Namun saat Lee mulai mencapai titik tertinggi dalam kariernya, nama Taufik Hidayat perlahan mulai tergeser.
Jika melihat rekor pertemuan, Lee Chong Wei lebih unggul dari Taufik Hidayat. Tercatat keduanya bertemu 23 kali. Hasilnya, 15 di antaranya dimenangkan Lee dan Taufik menang delapan kali. Empat pertemuan terakhir kontra Lee, Taufik selalu menelan kekalahan.
Kemenangan terakhirnya atas Lee terjadi di ajang Kejuaraan Dunia 2010. Saat itu Taufik menang setelah melalui pertarungan tiga gim: 21-15, 11-21, 21-12. Kemenangan tersebut sangat penting karena mengakhiri rentetan tujuh kekalahan beruntun Taufik atas Lee.
Advertisement
Kelebihan Taufik Hidayat dari Lee Chong Wei
Mengenai statistik saat bersua di final, Lee juga begitu dominan atas Taufik. Tercatat keduanya sudah bertemu enam kali dan Taufik hanya menang sekali.
Satu-satunya kemenangan pebulu tangkis kelahiran Bandung, Jawa Barat ini adalah saat mengalahkan Lee pada final Makau Terbuka 2008. Kala itu, Taufik keluar sebagai juara usai mengalahkan Lee lewat straight gim 21-19, 21-15.
Meski begitu ada satu kelebihan yang dimiliki Taufik dan tak dimiliki Lee. Ya, tunggal putra Tanah Air itu bisa merasakan medali emas Olimpiade Athena 2004. Sementara Lee sekadar jadi runner-up Olimpiade sampai penghujung kariernya pada Juni 2019. Dia pensiun lantaran mengalami masalah kesehatan.
Taufik sendiri meski satu generasi dengan Lee Chong Wei, ia mengakhiri karier lebih cepat pada tahun 2013. Saat itu ia merasa performanya sudah jauh menurun. Meski terlibat banyak persaingan ketat ketika masih berkarier, diketahui hubungan pribadi antara Lee dan Taufik sangat baik.
Disadur dari: Bolacom/Penulis: Hendry Wibowo/Editor: Hendry Wibowo/Dipublikasi: 2 April 2020
Video: Match Highlight - Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe vs Marcus Gideon/Kevin Sanjaya
Baca Juga:
- PBSI Tetap Tingkatkan Performa Pebulu Tangkis Meski Olimpiade 2020 Diundur
- Pelatih Bulu Tangkis Tunggal Putra Hendry Saputra Negatif Covid-19
- Negatif Covid-19, Pebulu Tangkis Pelatnas Cipayung Tetap Social Distancing
- Gara-Gara Covid-19, BWF Resmi Bekukan Peringkat Dunia
- Deretan Pebulu Tangkis Indonesia yang Pernah Main Film
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bertemu Mantan Klub, Ini Tanggapan Fullback Arema FC
Bola Indonesia 13 Maret 2020, 23:45 -
Syaiful Indra Cuma Perlu Waktu Dua Jam untuk Pilih Arema FC
Bola Indonesia 16 Januari 2020, 12:08 -
Resmi Gabung dengan Arema, Ini Kata Taufik Hidayat
Bola Indonesia 15 Januari 2020, 14:44 -
Sama-Sama Rebut Emas, Jonatan Christie Ingin Jadi 'The New Taufik Hidayat'
Bulu Tangkis 31 Agustus 2018, 11:20
LATEST UPDATE
-
Jorge Martin Pasrah Soal Keputusan Ducati, Legawa Kalau Tetap Harus Bela Pramac
Otomotif 16 Agustus 2022, 14:19 -
Arsenal Sekarang Mainnya Seperti Barcelona: Gabriel Jesus Kelas Dunia!
Liga Inggris 16 Agustus 2022, 14:02 -
Nonton Debut Menawan Angel Di Maria di Laga Juventus vs Sassuolo
Open Play 16 Agustus 2022, 13:52 -
Persiapan Matang, Fajar/Rian Tak Sabar Nantikan Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022
Bulu Tangkis 16 Agustus 2022, 13:35 -
Iwan Bule Membela Diri Soal Angkat Trofi Piala AFF U-16 2022: Saya Berdarah-darah
Tim Nasional 16 Agustus 2022, 13:24 -
Ganda Putra Galau Soal Undian Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022
Bulu Tangkis 16 Agustus 2022, 13:22 -
9 Tahun Tidak Juara di Kasta Tertinggi, Era Keemasan Jacksen Tiago Sudah Berakhir?
Bola Indonesia 16 Agustus 2022, 13:16 -
Ronaldo dan Ekspresi Jijik Ketika Manchester United Dipermalukan Brentford
Liga Inggris 16 Agustus 2022, 13:14
LATEST EDITORIAL
-
3 Pemain Chelsea yang Jadi Target Newcastle
Editorial 16 Agustus 2022, 13:03 -
5 Bek Kanan yang Diincar Barcelona, 2 Nama dari MU
Editorial 16 Agustus 2022, 12:06 -
5 Striker Termahal pada Bursa Transfer Musim Panas 2022
Editorial 15 Agustus 2022, 16:30 -
6 Pemain Serbia yang Membela Juventus Sebelum Filip Kostic
Editorial 15 Agustus 2022, 15:50 -
5 Pemain asal Italia yang Bermain di Premier League Saat Ini
Editorial 15 Agustus 2022, 14:55
KOMENTAR