Bola.net - Barcelona hanya bermain imbang saat berjumpa Deportivo Alaves pada pekan ke-8 La Liga 2020/2021. Walau lawannya bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-62, Barcelona tetap gagal meraih kemenangan.
Laga yang digelar di Estadio de Mendizorroza berjalan sulit bagi Barcelona. Walau punya banyak peluang, melepaskan 23 shots, klub asal Catalan hanya mampu mencetak satu gol.
Alaves bahkan unggul lebih dulu dari gol yang dicetak Luis Rioja pada menit ke-31. Barcelona baru mampu menyamakan skor dari gol Antoine Griezmann pada menit ke-63.
Ronald Koeman kembali memainkan Sergio Busquets sejak menit awal, setelah dicadangkan pada duel lawan Juventus. Busquets kemudian diganti Miralem Pjanic pada awal babak kedua karena tidak tampil optimal.
Keputusan Koeman memainkan Busquets pun mendapat sorotan dari fans. Simak reaksi selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.